CRIMS
Loading...
Rekayasa Model Mental Imagery Treatment dengan Aspek Psikofisiologis menggunakan Brain Computer Interfaces (BCI)  untuk  Peningkatan Performa Manusia
RISET

Rekayasa Model Mental Imagery Treatment dengan Aspek Psikofisiologis menggunakan Brain Computer Interfaces (BCI) untuk Peningkatan Performa Manusia

Dipublikasikan: Senin, 15 Desember 2025
Admin admin

Perkembangan olahraga modern telah mengubah paradigma dalam memahami performa atlet, yang kini dipandang sebagai hasil interaksi kompleks antara aspek psikologis dan fisiologis, khususnya dalam olahraga panahan yang membutuhkan harmonisasi sempurna antara kontrol tubuh dan proses mental. Namun, kesenjangan metodologis yang signifikan terlihat dari belum adanya model pelatihan yang mengintegrasikan teknologi modern dengan metode pengembangan mental, serta kecenderungan pelatih yang masih mengabaikan aspek psikologis dalam pelatihan. Penelitian ini bertujuan merekayasa model latihan mental imagery untuk meningkatkan performa atlet panahan pemula selama fase membidik, serta mengevaluasi dan mengeksplorasi pengaruhnya berdasarkan perubahan aspek psikofisiologis menggunakan sinyal EEG dan ECG. Urgensi penelitian ini menjadi fundamental mengingat potensi kontribusinya yang substansial dalam pengembangan model pelatihan komprehensif yang dapat distandarisasi, optimalisasi pemanfaatan teknologi modern, serta penguatan basis ilmiah dalam pembinaan atlet panahan sejak tahap awal, ini diharapkan dapat menjembatani kesenjangan antara kemajuan teknologi pengukuran psikofisiologis dan implementasi praktisnya dalam pembinaan atlet panahan tingkat pemula. 

Penelitian berbasis eksperimen ini menggunakan rancangan within subject design factorial. Metodologi penelitian terbagi dalam tiga tahapan utama: tahap awal; tahap pengumpulan dan pengolahan; dan tahap akhir. Pelaksanaan eksperimen dirancang dalam 4 tahapan sekuensial: pemberian instruksi, adaptasi dan latihan smart bow, pemasangan sensor EEG dan ECG, serta pelaksanaan eksperimen yang difokuskan pada fase membidik, dengan tujuan menganalisis perubahan performa atlet melalui integrasi data performa panahan, aktivitas gelombang otak, dan aktivitas jantung. Adapun target luaran penelitian ini adalah publikasi jurnal internasional berputasi, dan buku panduan latihan mental imagery dan pengukuran psikofisiologis.